Jembatan merupakan bangunan jalan penghubung antara satu tempat ke tempat lain dimana pembuatannya bertujuan untuk mempermudah akses masyarakat. Disisi lain terdapat manfaat dari segi ekonomi bagi masyarakat setempat seperti berikut:
Desa Sidomulyo Kecamatan Ngrambe Kabupaten Ngawi adalah salah satu desa yang di tengahnya terbelah oleh beberapa aliran sungai. Oleh karena itu pembangunan jembatan penghubung di rasakan sangat penting untuk dapat mempermudah akses masyarakat, khususnya RT. 006 dengan RT. 008 RW. 003 Dusun Tritis yang terpisah oleh sungai. Sehingga warga kesulitan untuk dapat mengakses antar wilayah tersebut.
Dalam penyampaian aspirasinya kepada Pemerintahan Desa Sidomulyo lewat Musyawarah Desa (MUSDES) warga masyarakat menyepakati untuk dilaksanakannya pembangunan Talud dan Cor Plat Jembatan penghubung antara RT. 006 dan RT. 008 RW. 003. Dari dasar keputusan MUSDES tersebut di laksanakanlah pembangunan Talud dan Cor Plat jembatan penghubung tersebut.
Pembangunan Talud dan Cor Plat Jembatan didanai dari Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2025 dengan biaya sebesar Rp. 62.869.000,-. Dalam proses pembangunannya tersebut yang memiliki volume 23,12 M3 (Talud) dan 21,6 M2 (Cor Plat) ini dikerjakan dengan swakelola yang melibatkan Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Sidomulyo dengan melibatkan tenaga kerja warga sekitarnya.
Kepala Desa Sidomulyo (Suyadi, S.Pd) ketika ditemui di lokasi jembatan mengatakan, "Dengan selesainya pembangunan talud dan cor plat jembatan ini akan memudahkan perjalanan warga masyarakat sebagai jalan penghubung antara RT 006 dan RT 008 Dusun Tritis. Yang tadinya ditempuh dengan jarak 1 km, sekarang hanya 12 meter. Saya berharap warga masyarakat dapat turut serta menjaga bersama-sama". (Rabu, 23 April 2025)
Paidi (53), warga sekaligus ketua RT 006 tidak jauh dari jembatan tersebut mengatakan, "jembatannya sangat bagus. Saya jadi mudah kalau mau panen. Saya ucapkan terima kasih kepada bapak Kades beserta perangkatnya yang telah membangun jembatan ini."